• Latest News

    June 23, 2014

    Pentingnya Merawat Organ Intim Perempuan


    Terlahir sebagai makhluk tuhan yang memiliki keindahan membuat perempuan senang sekali merawat dan mempercantik diri. sayangnya artea yang sering menjadi fokus utama adalah yang tampak dari luar, terutama wajah. Padahal banyak hal yang harus dirawat dan dijaga salah satunya organ reproduksi perempuan.

    Terletak dibawah dan selalu tertutup justru membuat perlu mendapat perhatian khusus maklum saja kondisi seperti ini justru membuatya rentan terhadap infeksi jamur. Resiko terinfeksi jamur akan semakin meningkat jika anda lalai menjaga kebersihannya. Hal ini antara lain karena daerah tropis adalah tempat yang subur bagi perkembangan jamur infeksi jamur bisa mengakibatkan keputihan.

    Bagaimana mengetahui keputihan atau tidak akan terlihat dari gejalanya? Gejala keputihan yang dimaksud antara lain adalah keluarnya cairan yang berstektur kental, adanya cairan berwarna putih susu atau kekuningan, hingga gatal dan berbau kurang sedap.

    Jika gejala-gejala tersebut dialami ada baiknya anda segera mengambil tindakan, tetapi jangan asal dalam merawatnya. Secara alami organ intim perempuan memiliki mekanisme alamiah untuk membersihkan diri sendiri, yaitu melalui cairan yang diproduksi setiap hari. Proses pembersihan diri ini juga dibantu oleh bakteri-bakteri baik yang ada di dalamnya bekteri tersebut bertugas menjaga organintim perempuan dari serangan bakteri-bakteri jahat dari luar.

    Meski demikian ada baiknya anda juga membersihkan organ intim sehabis buang air besar dan kecil. Basuhlah organ intim dari depan kebelakang agar tidak ada kuman yang berpindah dari anus. setelah itu keringkan dengan tisu yang tidak beraroma. Bila perlu basuhlah dengan air tawar bersih dan sedikit sabun setiap habis mandi, agar tetap nyaman , gantilah celana dalam setidaknya 2 kali sehari.

    Bila sedang haid, gantilah pembalut secara teratur setelah buang air kecil dan besar. Jika darah haid sedang banyak-banyaknya, anda ganti pembalut setiap 2 jam. saat haid kuman mudah masuk dan dapat menyebabkan penyakit pada saluran reproduksi. Ingat jangan pernah menggunakan sabun yang terlalu wangi untuk menghilangkan aroma kurang sedap organ intim karena justru menyebabkan iritasi dan menggangu keseimbangan kimiawi didalamnya.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Pentingnya Merawat Organ Intim Perempuan Rating: 5 Reviewed By: BS
    Scroll to Top