Luruskan Niat Perkawinan Anda
Meski pernikahan bukan suatu hal yang mudah, tapi jika kita sydah punya niat yang tulus dan kuat maka akan selalu ada kemudahan-kemudahan yang kita dapatkan kelak. Kata orang, perkawinan yang sukses membutuhkan kerja keras dan niat yang baik antara kedua belah pihak secara terus menerus. Tetapi, Jangan khawatir, tak sekeras yang anda bayangkan, bagaimanapun menikah adalah sebuah kenikmatan
Hargai Setiap Perbedaan Dari Pasangan Anda
Foto dari ciricara.com |
Anda perlu menyadari anda dan pasangan anda memiliki cara pandang dan persepsi yang berbeda. tak semua orang memiliki pendapat yang sama oleh karena itu anda perlu menerima perbedaan-perbedaan yang ada antara anda berdua. Jangan berusaha memaksakan kehendak untuk mengubah kebiasaan atau perilaku pasanan anda sesuai dengan keinginan anda. Dan yang paling penting adalah jangan pernah beranggapan bahwa hanya prinsip anda sajalah yang selalu benar. Bila itu terjadi apa pun yang dilakukan pasangan anda akan selalu keliru dimata anda. Hal ini akan memicu konflik-konflik emosional dan juga pertengkaran. Dari pada memfokuskan pikiran pada perbedaan yang bisa menggangu hubungan, lebih baik anda menikmati berbagai kecocokan yang anda miliki.
Siap Menerima Kelemahan Dan Kelebihan Pasangan
foto dari newsbite.it |
Jika tidak menyukai sesuatu hal yang dilakukan pasangan, jangan mengkritiknya berulang-ulang. Jangan pula melontarkan ucapan yang bernada sinis. Akan lebih bijaksana jika anda mengungkapkan apa yang anda rasakan dengan tanpa memancing kemarahannya. Dengarkanlah pendapatnya sehingga anda berdua bisa saling menghargai. Masalah perbedaan hingga selera memang akan menghiasi suatu hubungan maka dari itu jangan sampai menggangu hubungan anda. Suatu saat bukan tak mungkin anda akan menghadapi perbedaan persepsi tentang masalah yang lebih serius.
Berani Membuka Diri Dengan Pasangan
Cobalah anda renungkan kembali, mungkin saja budaya dan kebiasaan keluarga anda dan keluarga pasangan anda memiliki perbedaan yang cukup mencolok. Jika sangat mencolok, berarti waktu yang anda butuhkan untuk menyelaraskan kebiasaan anda berdua akan lebih banyak . Jika ingin memperbaiki sikap kekasih, anda perlu bersabar. Jangan sampai ia merasa jenuh, tersingung atau merasa dibelenggu oleh kritik anda. Dari semua hal diatas, hanya anda sajalah yang tahu apakah anda sudah siap berketetapan hati untuk melanjutkan ikatan itu kejenjang pernikahan. Jika anda sudah mantap dan mampu berkata siap maka ketakutan menjelang pernikahan tidak akan anda alami
Banyaklah Membaca Dan Mintalah Saran
foto dari kampusnews.com |
Ada baiknya anda mencari buku seputar pernikahan, semua itu agar anda bertambah matang dalam mengambil sikap. Jangan malu-malu untuk meminta saran dan nasihat dari orang yang lebih tua yang sudah punya pengalaman lebih dari anda. Toh saran-saran dari orang lain memng sangat kita perlukan. Denga begitu anda akan lebih merasa percaya diri dan tidak kenal rasa takut untuk memutuskan hubungan anda dengan pasangan sampai kejenjang yang lebih sakral.