• Latest News

    May 30, 2014

    Pengajian Rutin Malam Jum'at Bersama Ust. H . Ali Gozali (Bengkel Akhlaq)

    Bengkel Akhlaq AL-Ghazali (BEAQ) menggelar pengajian rutin setiap malam Jum'at bertempat di Masjid Al-Muawanah, Rw.01 kelurahan Ciriung Kecamatan Cibinong. 

    Pengajian yang dipimpin oleh Guru sekaligus Pembina Bengkel Akhlaq Drs. H. Ali Gozali, M.Pd ini diikuti oleh 50 santriwati  dan 60 santriwan. Diawali oleh lantunan shalawat Nabi lalu dilanjutkan Marhaba Dibba yang diikuti seluruh jamaah yang ada.

    Ceramah agama yang dilaksanakan 2 jam ini sangat membatu membangun Akhlaq di diri para remaja yang tergabung dalam jamaah serta jamaah yang ada di lingkunga Masjid  Al-Muawanah umumnya" kata Tatang salah satu jamaah pengajian rutin malam Jum'at.

    Materi yang dibahas semalam Kamis, (29/5) mengenai tentang shalat 5 waktu yang berkenaan dengan peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW.

    “ Kebanyakan dari kita manusia selalu terlupa akan apa yang saat ini menjadi tujuan aslinya. Nilai-nilai tidak begitu dihiraukan. Apa yang diperoleh dari orang ketika dia sholat, tidaklah melainkan akan mendapatkan hati dan jiwa yang tenang. Sebagaimana difirmankan dalam Al Qur’an yang artinya “Sesungguhnya sholat itu mencegah dari perbuatan keji dan munkar”.

    Dalam garis besarnya, sholat adalah suatu ibadah yang ditekankan pada keadaan seorang hamba yang menghadap kepada Sang Penciptanya. Dengan konsekuensi manusia itu pasti mengingat akan Tuhannya. Namun apa yang terjadi selama ini? Orang yang sholatnya tekun tapi kadang masih bermaksiat di hadapan Allah SWT. 

    Bukankah Allah senantiasa mengawasi setiap perbuatan yang dilakukan para hamba-Nya? Ini membuktikan bahwa kebanyakan manusia hanya menganggap sholat itu adalah sebuah ritual yang kering tanpa adanya nilai-nilai (value) yang bisa membuat derajatnya bertambah di hadapan Tuhannya. 

    Tidak menyadari apa makna dari yang dia dilakukan. Ibarat meminum secangkir kopi, kita tidak melihat bagaimana bentuk cangkir / gelas yang kita pakai untuk meminum kopi tersebut. Tetapi yang difokuskan disini adalah bagaimana kita menikmati cita rasa kopi itu sendiri.

    Cangkir / gelas hanyalah sarana saja. Begitu juga apabila hal ini diaplikasikan pada orang yang sholat, maka apabila kita sebagai manusia hanya memandang sholat adalah sesuatu yang memang diwajibkan, (bahkan kadang-kadang ada orang yang menganggap sholat adalah paksaan), maka lupalah orang tersebut tadi bahwa sesungguhnya sholat adalah sarana penyejuk rohani dirinya. Walhasil, hatinya tetaplah mati, perbuatan keji dan munkar tetap ada di muka bumi. 

    Tidakkah pernah terjadi seorang Kyai yang korupsi? Tidakkah pernah terjadi seorang yang tergolong ahli ibadah berkata dusta? Maka celakalah orang-orang yang sholat, tetapi yang dalam sholatnya dia lalai... (Q.S. Al Maa’un ayat 4-5).

    Itulah isi Inti ceramah agama yang disampaikan oleh Bapak Ust. H. Ali Gozali didepan para jamaahnya.

    Mengumandangkan Marhaba diiringi  Hadroh

    Jamaah laki-laki dan anak-anak 

    Jamaah Wanita Marhaba

    Seluruh jamaah mendengar tausiah




    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Pengajian Rutin Malam Jum'at Bersama Ust. H . Ali Gozali (Bengkel Akhlaq) Rating: 5 Reviewed By: BS
    Scroll to Top